Kegiatan pendampingan verifikasi berkas usul kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2019 di hadiri oleh ibu Kepala Bidang Mutasi dan Status Kepegawaian Kantor Regional I BKN Yogyakarta ibu SRI WIDAYANTI, SH dan 2 pendamping, acara dibuka oleh sekretaris BKDiklatda Ibu Bhakti Harjanti, S.sos dan peserta pendampingan pengelelola Kenaikan Pangkat se Kota Salatiga.
Dasar Hukum Undang – Undang Nomor : 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara , Peraturan Pemerintah Nomor : 11 Tahun 2017 tentang Manajemen PNS , Keputusan Kepala BKN Nomor : 12 Tahun 2002, Peraturan Kepala BKN Nomor : 25 Tahun 2013 , Kota Salatiga ditunjuk menjadi Pilot Project Sistem Manajemen ASN Terekonsiliasi ( SEMAR ) untuk layanan kepegawaian kenaikan pangkat per 1 Oktober 2019.
Tujuan dari kegiatan pendampingan ini adalah dalam rangka untuk memperlancar proses penyelesaian kenaikan pangkat khususnya periode 1 Oktober 2019, dengan adanya pendampingan tersebut diharapkan para pengelola kepegawaian dapat memahami tentang aturan – aturan kepegawaian khusunya dalam hal usul kenaikan pangkat.
Kegiatan pendampingan ini dilaksanakan selama 2 hari mulai hari senin, tanggal 29 Juli s/d tanggal 30 Juli 2019 dengan pendampingan dari BKN Regional I Yogyakarta.
Berkas Usulan Kenaikan Pangkat Periode 1 Oktober 2019
Golongan IV/c | 3 |
Golongan IV/a – IV/b | 49 |
Golongan III/d kebawah | 134 |
JUMLAH | 186 |